Semarak SOS (Sastra Of Smaneb) Meriahkan Bulan Bahasa SMAN 1 Bululawang

Bululawang – Bulan Oktober diperingati sebagai bulan bahasa dan sastra oleh masyarakat Indonesia. Bahasa sebagai senjata pemersatu bangsa telah bergaung jauh sebelum Indonesia merdeka yaitu saat pejuang mengikrarkan Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928. Sepenggal ikrar naskah Sumpah Pemuda itulah yang menjadi bibit jadinya Bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan. Oleh karena itu, Indonesia memperingati bulan Oktober sebagai Bulan Bahasa dan Sastra.

SMAN 1 Bululawang selalu punya cara yang kreatif dalam memperingati bulan Bahasa dan sastra yang dilaksanakan di sekolah. Bulan Bahasa di SMAN 1 Bululawang diperingati dengan acara bertajuk SOS (SASTRA OF SMANEB). SOS adalah ajang penampilan sastra dan kesenian dari setiap perwakilan kelas dalam rangka memperingati Bulan Bahasa. Pada tahun ini SOS mengambil tema “Tingkatkan Potensi Diri dengan Penguatan Bahasa, Sastra dan Budaya”

SOS tahun ini dilaksanakan hari kamis 27 Oktober 2022. Bertempat di aula SMAN 1 Bululawang seluruh siswa begitu antusias melihat penapilan dari setiap perwakilan kelas. Setiap kelas menampilkan pertunjukan drama yang mengkolaborasikan unsur Bahasa, Sastra dan Budaya.

Acara dimulai pukul 07.00 Wib dengan diawali oleh sambutan Plt. Kepala SMAN 1 Bululawang, Eny Retno Diwati, S.Pd, M.Pd. Dalam sambutannya beliau berpesan kepada seluruh siswa agar mempelajari dan menggunakan Bahasa Indonesia dengan baik dan benar serta mempelajari Bahasa asing untuk memperkaya wawasan. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh siwa kelas XII yang telah melaksanakan Uji Kemahiran berbahasa Indonesia (UKBI). Dan juga mengucapkan selamat kepada siswa yang telah meraih skor UKBI tertinggi di SMAN 1 Bululawang.

Acara berikutnya adalah acara inti dari SOS yaitu penampilan dari seluruh kelas yang menampilkan kebolehannya dalam bermain drama yang mayoritas mengambil tema cerita rakyat dari masing – masing daerah. Bertindak sebagai juri yaitu Guru seni Budaya, Andrianto, S.Pd dan guru PKN Surani, S.Pd

Sementara itu Waka Kesiswaan SMAN 1 Bululawang Ferdo Hendriawan, S.Pd kepada tim website Smaneb mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan suatu pengalaman kepada anak didik kita dimana pada momen Sumpah Pemuda ini anak – anak timbul jiwa patriotisme dan nasionalisme yang tinggi dengan mencintai, Budaya, Bahasa, dan Sastra.

Acara ditutup dengan penampilan seni music dari siswa – siswi yang tergabung dalam ekstrakurikuler musik di SMAN 1 Bululawang. (DMA)

, , ,

SMA NEGERI 1 BULULAWANG

KARYA CANTYA GUNITA BAKTI BUANA

Info Terbaru

BERBAGI PRAKTIK BAIK DISEMINASI BUDAYA POSITIF SEKOLAH

SMANEB Juara Mutlak PERBASI-CUP! Reyhan Nurcahyono Sabet Gelar Best Player

Siswa SMAN 1 Bululawang Borong Medali di Malang Championship IV!